Kepala MTs Negeri 6 Bantul Sebagai Narasumber Penelitian Mahasiswa S2 UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta

Penyerahan Kenang-Kenangan (doc.put)

Bantul, (MTs Negeri 6 Bantul) — Kepala MTs Negeri 6 Bantul, Mafrudah, mendapatkan kehormatan menjadi salah satu narasumber dalam penelitian mahasiswa S2 Program Studi Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, Hanny Rizqiyana Nur’aliya pada Selasa, (06/08/2024). Penelitian yang dilakukan mengusung judul “Rekonstruksi Identitas Alpha Female: Analisis Kepemimpinan Perempuan dalam Pendidikan Islam. 

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis peran serta kepemimpinan perempuan, khususnya di bidang pendidikan Islam, dengan fokus pada identitas dan kontribusi mereka sebagai “Alpha Female.” Dalam konteks ini, “Alpha Female” merujuk pada perempuan yang memiliki kemampuan kepemimpinan kuat, visioner, dan mampu membawa perubahan positif di lingkungan kerja dan masyarakat.

Kepala MTs Negeri 6 Bantul, Mafrudah, dipilih sebagai narasumber karena pengalaman dan keberhasilannya dalam memimpin MTs Negeri 6 Bantul serta kontribusinya dalam dunia pendidikan Islam. Selama masa kepemimpinannya, beliau telah berhasil mengimplementasikan berbagai program inovatif yang meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah tersebut. 

“Saya merasa terhormat dan bersyukur dapat berkontribusi dalam penelitian ini, kepemimpinan perempuan dalam pendidikan Islam merupakan topik yang sangat relevan dan penting untuk dibahas, mengingat peran strategis perempuan dalam pembangunan masyarakat,” ujar Mafrudah.

Mahasiswa S2 yang sedang melakukan penelitan, Hanny Rizqiyana Nur’aliya, mengambil tema ini karena ingin lebih mengkaji mengenai peran pemimpin perempuan dalam dunia pendidikan Islam. “Kepala MTs Negeri 6 Bantul adalah salah satu dari 4 narasumber saya di penelitian ini, lewat penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi penting dalam upaya memperkuat peran perempuan dalam pendidikan Islam dan mendorong kesetaraan gender dalam masyarakat,” ujarnya.

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan wawasan baru serta memperkaya literatur tentang kepemimpinan perempuan dalam pendidikan Islam, sehingga dapat menjadi referensi bagi para pendidik, akademisi, dan pembuat kebijakan dalam upaya meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Dengan keterlibatan Kepala MTs Negeri 6 Bantul dalam penelitian ini, diharapkan akan muncul lebih banyak pemimpin perempuan yang inspiratif dan visioner di bidang pendidikan, khususnya pendidikan Islam. (put)

Tinggalkan Balasan